Ada Lomba Blog, Lho !!

Kamis, 19 Agustus 2010

Lomba Rakyat Dalam Rangka HUT Proklamasi RI ke-65


Memeriahkan HUT Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke-65 Tahun 2010 anak-anak di Kelurahan Sario Lingkungan III dan sekitarnya, Kecamatan Sario, Kota Manado ikut meramaikan dengan mengadakan lomba lari kelereng, lari batu, dan HULAHUP/HO.

Kegiatan pun hanya dilakukan apa adanya namun tidak mengurangi semangat anak-anak untuk berlomba. Minimnya tempat untuk pelaksanaan LOMBA RAKYAT itu, terpaksa dilakukan di Lorong Mawar. Akibatnya, kenyamanan dari pengendara kendaraan bermotor terganggu. Bahkan tidak jarang, dalam dua hari pelaksanaan, yakni 18 – 19 Agustus 2010, anak-anak itu mendapat umpatan kasar dari para pengendara. “Ini jalan umum!!!” atau, “Ngoni pe jalang ni dia!!!”

Tidak Menghargai Makna 17
Selain itu, tercatat, pada Selasa, 17 Agustus 2010 sebuah sepeda motor menerobos masuk ke arena kegiatan dan dengan sengaja menabrak dua penghalang yang ditaruh di tengah jalan. Puncaknya, pada Rabu, 18 Agustus 2010 seorang bapak yang mengaku-ngaku APARAT memarahi seorang warga yang sedang mengabadikan kegiatan itu, dikarenakan mobil Livina krem DB 2…38 .. yang dikendarainya terhalangi oleh anak-anak yang sementara berlomba HULAHUP/HO. Sempat terjadi adu mulut bahkan adu jotos namun segera dilerai oleh warga yang lain.

Puas
Beberapa anak yang ditanyai mengaku gembira dan senang telah mengikuti LOMBA RAKYAT yang diprakarsai oleh Ibu Tilly Watupongoh itu. Walaupun rasa capek menyelimuti mereka namun keceriaan dan rasa puas terpancar jelas dari raut wajah mereka.

1200 Putaran
Percaya atau tidak, dalam lomba hulahup/ho kemarin (18/8/2010), Debora (7 tahun) melakukan 1200 putaran. Itupun setelah disuruh berhenti.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar